BerandaOtakuAnime & MangaPembahasan One Piece 1037: Sang Naga Mabuk, Zunisha Di Wano?!

Pembahasan One Piece 1037: Sang Naga Mabuk, Zunisha Di Wano?!

Babak final pertempuran Arc Wano One Piece baru saja dimulai. Apakah menurut kalian sudahkah alur ini jauh lebih seru dibandingkan Perang Marineford. Apa saja yang telah disajikan pada Manga One Piece 1037 yang diberi Judul Delapan Diagram Naga Mabuk. Yuk mari kita bahas.

1. Perjalanan Germa 66: Judge yang menghela nafas

komik one piece 1037
Manga One Piece 1037 | mangaplus.shueisha.co.jp

Cover page pada chapter 1037 mengambarkan lanjutan dari perjalanan Germa 66 vol.2. Dimana Judge ayah dari Sanji, dan kakaknya Reiju dan Ichiji yang sedang ada di atas kastil mereka yang sudah hancur. Cover ini menceritakan lanjutan dari pelarian mereka dari markas Yonkou Big Mom pada Arc Wallcake Island.

2. Keadaan Festival di Ibukota Bunga

komik one piece 1037
Manga One Piece 1037 | mangaplus.shueisha.co.jp

Ibu Kota Bunga masih digambarkan para penduduk yang masih berpesta. Beberapa penduduk asik meminum minumannya. Sepertinya Festival Api sudah memasuki babak akhir dimana salah satu warga mengucapkan bahwa persiapan lentera sudah siap.

3. Kaido malah Mabuk?!

komik one piece 1037
Manga One Piece 1037 | mangaplus.shueisha.co.jp

Panel menujukan lanjutan pertarungan Luffy dan Kaido, dimana disela-sela pertarungan Kaido masih menyempatkan diri untuk meminum Sake yang dia bawa. Hal ini sontak membuat Luffy marah dan jengkel. Pada panel ini ditunjukan juga Kaido berakhir mabuk. Kemudian Luffy melancarkan seranganya dan Kaido mulai mengeluarkan jurusnya yang dinamakan Shuron Hakke.

4. Pertarungan Luffy dan Kaido yang semakin Memanas

komik one piece 1037
Manga One Piece 1037 | mangaplus.shueisha.co.jp

Luffy dan Kaido masih terus bertarung dengan Kaido dalam kondisi mambuknya. Disini Kaido mengeluarkan beberapa jurus mabuk yang lucunya dibagi beberapa tahap, Tahap Tertawa, dimana Kaido mengeluarkan jurus dalam kondisi tertawa, Tahap Menangis, dimana Kaido mengeluarkan jurusnya dalam kondisi menangis, Tahap Sedih, dan Tahap Marah ini menggambarkan Judul Chapter kali ini. Walaupun dalam keadaan mabuk, hal ini justru membuat Haki Kaido semakin kuat.

5. Gorosei membahas buah iblis yang sudah hilang?!

komik one piece 1037
Manga One Piece 1037 | mangaplus.shueisha.co.jp

Ditengah-tengah pertaruangan Luffy dan Kaido, panel bergeser pada Kastil Pangea yang ada di Marijoa. Nemapilkan para Gorosei yang sedang berdiskusi dengan karakter yang sepertinya anggota Chiper Pol melalui Den Den Mushi. Dimana Agen Chiper Pol ini memberikan informasi diatas kapal bahwa ada sesosok bayangan besar. Kemudian salah satu Gorosei membahas sebuah Buah Iblis yang nama aslinya telah disembunyikan oleh Pemerintah Dunia. Bayangan tersebut yang muncul adalah Zunisha.

6. Kedatangan Zunisha ke Wanokuni

komik one piece 1037
Manga One Piece 1037 | mangaplus.shueisha.co.jp

Pada panel terakhir digambarkan Zunisha sang Gaja Raksasa yang menompang pulau Zou, datang depan kapal para Marine. Hal ini menujukan bahwa buah iblis yang sebelumnya dibahas oleh para Gorosei merujuk pada sosok Zunisha itu sendiri. Hal ini menjadi sebuah pertanyaan. Siapakah Zunisha sebenarnya? kalaupun adalah hasil kekuatan buah iblis, siapakah dia? dan mengapa hanya momonosuke yang dapat mengendalikannya? patut kita tunggu kelanjutannya. Namun sayang pada akhir panel menujukan bawah minggu depan One Piece akan libur kembali.

Oke sekian dulu review atau pembahasan dari Manga One Piece Chapter 1037. Bagaimana menurut kalian.

Topic Populer

Tag Populer

Artikel Terkait